latest Post

Pengenalan CorelDraw X7

Hai guys! Selamat datang di blog Alfaruq Media. Blog yang berisi tentang hal-hal yang berhubungan dengan desain grafis, mulai dari opini, tutorial, hingga template vektor yang bisa Anda dapatkan secara free. Jangan lupa follow instagram @alfaruqmedia untuk update portofolio desain terbaru.

Kali ini Al akan membahas tentang salah satu software (perangkat lunak) yang biasa digunakan untuk mendesain. Yaitu CorelDraw, khususnya versi X7. Mulai dari pengenalan yang sangat awal. Apa itu CorelDraw?
Mungkin dari Anda para pembaca sudah tidak asing mendengar kata ‘Corel’ ketika berurusan dengan  hal grafis, cetak, dan hal yang berhubungan dengan itu. CorelDraw adalah perangkat lunak pengolah gambar berbasis vektor atau lebih mudah disebut sebagai software pengolah grafis/gambar yang sudah banyak dikenal dan digunakan secara luas dalam bidang desain grafis, percetakan atau publikasi. CorelDraw sering digunakan untuk membuat desain banner, brosur, poster, hingga logo. Disamping juga biasanya desainer menggunakan software lain seperti Adobe Ilustrator. Langsung saja berikut pengenalan CorelDraw X7.

  1. Cara membuka CorelDraw X7 langkah awal adalah sama dengan membuka software lain, klik Windows logo > All Programs > CorelDraw Graphic Suite X7 kemudian klik logo CorelDraw

  2. Proses opening software CorelDraw X7

  3. proses opening/membuka coreldraw x7 by alfaruqmedia
    tampilan CorelDraw X7 ketika proses membuka


  4. Tampilan awal

  5. tampilan pertama kali CorelDraw X7 ketika sudah siap dioperasikan

    Di tampilan awal ini user akan dihadapkan dengan halaman ‘Get Started’ yang berisi beberapa navigasi untuk memulai menggunakan Corel, dari membuat file baru (New Document), membuat file dari template (New from Template), membuka file terakhir yang telah dibuka/dikerjakan sebelumnya (Open Recent) dan membuka file lain (Open Other)

  6. Tampilan pembuatan dokumen baru

  7. kotak dialog pembuatan dokumen baru CorelDraw X7

    Tampilan ini akan muncul ketika di awal kita memilih untuk membuat dokumen/file baru. Akan muncul beberapa isian untuk menentukan nama file, ukuran lembar kerja, jumlah halaman, mode warna, resolusi, hingga setting warna tambahan.


    pemilihan mode warna
    pemilihan resolusi hasil dokumen


    Mode warna dasar ada 2 pilihan yaitu CMYK (Cyan Magenta Yellow Key/Black) dan RGB (Red Green Blue)
    Untuk resolusi, ada pilihan 72 dpi hingga 300 dpi

  8. Tampilan lembar kerja
lembar kerja CorelDraw X7

Tentunya lembar kerja akan muncul setelah kita mengklik OK di kotak dialog pembuatan file baru. Pada lembar kerja terdapat beberapa bagian, yaitu:
Title bar
Bagian teratas dari sebuah tampilan tiap software yang berisi judul/nama file yang sedang dibuka
Control window
Bagian yang berisi tombol untuk mengecilkan tampilan, membuat tampilan penuh dan keluar dari software
Menu bar
Berisi menu utama mulai dari File, Edit, hingga Help. Di setiap menu terdapat banyak submenu seperti halnya pada software lain
Standard bar
Berisi fungsi-fungsi yang berbentuk ikon, seperti save, open, undo, cut, copy, dll.
Property bar
Berisi keterangan tentang dokumen yang dapat diubah juga. Diantaranya ukuran kertas dan satuan ukuran
Menu bar, standard bar dan property bar biasanya terletak berurutan di sisi paling atas tampilan CorelDraw
Toolbar
Bagian ini biasanya terletak di sisi kiri (jika tidak dipindahkan), berisi peralatan yang berfungsi untuk mengoperasikan objek di lembar kerja.
Lembar kerja/workspace
Bagian terluas yang berfungsi sebagai tempat melakukan pembuatan dan pemrosesan objek.
Palet warna/color pallete
Berisi pilihan warna yang dapat langsung dugunakan pada objek dengan sekali klik. Default palet warna akan menyesuaikan mode warna yang kita tentukan di awal.
Status bar
Berisi informasi tentang warna sebuah objek yang dipilih, dan koordinat pointer.
Ruler
Alat berupa penggaris yang berfungsi untuk memberikan kemudahan dalam pengukuran objek maupun lembar kerja sesuai ukuran sebenarnya


Demikian posting kali ini tentang Pengenalan CorelDraw X7, sekiranya cukup dulu sampai disini. Tunggu posting Al selanjutnya tentang tutorial dalam hal desain grafis. Semoga bermanfaat dan silakan tinggalkan komentar maupun berbagi dengan yang lain. Terimakasih atas kunjungannya.

desain grafis, jasa desain jogja, desain banner murah, desain brosur
jasa desain grafis jogja

About Alfaruqms

Alfaruqms
Recommended Posts × +

0 komentar:

Posting Komentar